-->

Welcome ^^

Nichkhun. Lee Seung Gi. Leeteuk. Sungha Jung. Im Jae Bum. 2PM - Super Junior

Friday, December 28, 2012

2PM Jawara Bintangi Iklan TV Terbanyak



SEOUL,Ketenarannya mungkin terbilang kalah dari boyband Super Junior, tapi siapa sangka kalau bintangnya iklan televisi di Korea Selatan, 2PM lah jawaranya. Hal itu seperti dirilis sebuah portal iklan, TVCF, Kamis (3/5).
Hampir keenam personil 2PM berada di rating 10 besar artis yang paling banyak menjadi bintang iklan di TV. Di antaranya, Nichkhun di posisi kedua, Taecyeon peringkat ketiga, Wooyoung chart kelima, Junho berada di posisi keenam, Chansung posisi ketujuh, sedangkan Junsu menduduki posisi kesembilan.
Dengan demikian, bisa dikatakan boyband yang berada di bawah naungan JYP Entertainment itu mendominasi perolehan chart iklan TV. Padahal pada tahun sebelumnya 2PM berada di posisi kedua.
TVCF merupakan salah satu situs iklan terbesar Korea. Data tersebut diambil dari penayangan iklan TV sehari-hari selama 12 bulan terakhir.
"Berbagai macam imej 2PM dan kegiatan membuat mereka banyak ditawari iklan oleh berbagai macam agensi," kata juru bicara 2PM. "Selain itu, setiap personil memiliki keunikan tersendiri sehingga para personilnya makin menarik perhatian." 

No comments:

Post a Comment